Rabu, 19 Agustus 2009

Peristiwa Penting Bulan Agustus di Seluruh Dunia

Agustus 1
1774 - Joseph Priestley menemukan oksigen, membuktikan penemuan unsur kimia ini yang sebelumnya telah dilakukan oleh Carl Wilhelm Scheele.
1927 - Tentara Pembebasan Rakyat Republik Rakyat Cina didirikan.
1981 - Stasiun televisi MTV memulai siaran perdananya.

Agustus 2
1934 - Adolf Hitler menjadi kepala negara Jerman dengan gelar Führer.
1990 - Irak, dipimpin oleh Saddam Hussein, menginvasi negara tetangganya, Kuwait dan dengan ini memulai Perang Teluk Persia.
2005 - Mahmoud Ahmadinejad dilantik sebagai Presiden Iran.

Agustus 3
1492 - Christopher Columbus, pelaut Italia, memulai perjalanan bersejarahnya untuk memulai misi menemukan jalan baru ke India
1783 - Gunung Asama di Jepang meletus yang menewaskan 35.000 jiwa.
1914 - Perang Dunia I: Jerman menyatakan perang terhadap Perancis.
1916 - Perang Dunia I: Pertempuran antara pasukan Kerajaan Inggris dan Kerajaan Ottoman terjadi di sekitar Terusan Suez. Dikenal juga dengan peristiwa "Battle of Romani".
1934 - Adolf Hitler dipilih menjadi pemimpin Jerman setelah Presiden Paul von Hindenburg meninggal. Praktis, mulai saat itu, Hitler tampil sebagai Führer dan Reichskanzler (pemimpin dan kanselir).
1940 - Perang Dunia II: Italia menginvasi Somaliland Britania.
1946 - Asosiasi Bola Basket Amerika didirikan.
1960 - Niger merdeka dari Perancis.
1978 - Izuddin Qalq, wakil PLO terbunuh di Paris oleh agen Mossad.
2005 - Tentara Mauritania melancarkan kudeta yang menggulingkan Presiden Maaouya Ould Taya saat ia menghadiri pemakaman Raja Fahd.

Agustus 4
1914 - Perang Dunia I: Inggris menyatakan perang terhadap Jerman, sementara Amerika Serikat menyatakan netralitas negara tersebut.
1916 - Amerika Serikat membeli Kepulauan Virgin dari Denmark senilai 25 juta dolar AS.
1983 - Kudeta yang dilakukan Blaise Compaoré membuat Thomas Sankara menjadi Presiden Volta Hulu.
meninggal
1783 - Johannes Rach, pelukis Denmark
1875 - Hans Christian Andersen, penulis dan penyair berkebangsaan Denmark
1922 - Enver Pasha
1957 - Washington Luís Pereira de Sousa presiden Brasil
1970 - Iwan Simatupang
2003 - Frederick Chapman Robbins
2009 - Mbah Surip

Agustus 5
1100 - Henry I diresmikan menjadi Raja Inggris di Westminster Abbey.
1858 - Tim yang dipimpin Cyrus Field menyelesaikan proyek kabel telegrafi trans-Atlantik yang pertama.
1960 - Burkina Faso menyatakan kemerdekaannya.
2003 - Bom JW Marriott 2003 menewaskan 12 orang dan mencederai 150 orang.

Agustus 6
1890 - William Kemmler menjadi orang pertama yang dieksekusi dengan kursi listrik.
1945 - Perang Dunia II: Sebuah bom atom bernama Little Boy dijatuhkan pesawat Amerika, Enola Gay di Hiroshima, Jepang pada pukul 8:16 pagi, dan langsung menewaskan 80.000 orang serta menyebabkan kematian 60.000 lainnya hingga akhir tahun akibat penyakit yang disebabkan bom tersebut.
1991 - Tim Berners-Lee merilis berkas-berkas yang menerangkan idenya mengenai World Wide Web.
1997 - Microsoft membeli saham-saham seharga US$150 juta milik Apple Computer yang sedang mengalami masalah keuangan.

Agustus 7
1669 - Puncak pergolakan masyarakat Pauh dan Koto Tangah melawan Belanda dengan menguasai Loji-Loji Belanda di Muaro, Padang. Peristiwa tersebut diabadikan sebagai tahun lahir kota Padang.
1945 - BPUPKI berganti nama menjadi Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia.
1960 - Pantai Gading merdeka.
1965 - Singapura dikeluarkan dari Federasi Malaysia.
1994 - Sejumlah penulis dan wartawan muda berkumpul di Sirnagalih, Bogor, Jawa Barat, mendeklarasikan berdirinya Aliansi Jurnalis Independen (AJI)

Agustus 8
1786 - Mont Blanc didaki pertama kalinya oleh Dr. Michael-Gabriel Paccard dan Jacques Balmat.
1839 - Beta Theta Pi adalah pendiri Oxford, Ohio.
1967 - Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura dan Thailand mendirikan ASEAN.
1973 - Kim Dae-Jung, yang kelak menjadi Presiden Korea Selatan, diculik dari sebuah hotel di Tokyo.
1988 - Jenderal Ne Win, pemimpin Myanmar sejak tahun 1962, tiba-tiba mengundurkan diri.
1996 - Universitas Bina Nusantara berdiri.

Agustus 9
1945 - Perang Dunia II: Pesawat pengebom B-29 milik Amerika Serikat menjatuhkan sebuah bom atom di atas kota Nagasaki, Jepang.
1965 - Singapore merdeka dari Malaysia dan menjadikannya hari kemerdekaan.
1974 - Richard Nixon menjadi Presiden Amerika Serikat pertama yang mundur dari jabatannya. Wapres Gerald Ford menggantikan Nixon.

Agustus 10
1511 - Pasukan Portugis di bawah pimpinan Alfonso de Albuquerque menyerang Malaka. Sultan Malaka melarikan diri ke Riau.
1846 - Kongres AS menyetujui didirikannya Institusi Smithsonian.
1920 - Wakil Sultan Mehmed VI menanda tangani Perjanjian Sèvres, sehingga mengakui pembagian wilayah Kerajaan Ottoman setelah Perang Dunia I.
1973 - Pemugaran Candi Borobudur diresmikan Presiden Indonesia, Soeharto. Pemugaran tersebut selesai tahun 1984.

agustus 11
1919 - Republik Weimar mengadopsi konstitusinya.
1934 - Penjara Alcatraz dibuka.
1952 - Hussein menjadi sebagai Raja Yordania.
1960 - Chad merdeka.
2003 - Riduan Isamuddin atau Hambali, pemimpin Jemaah Islamiyah, ditangkap di Bangkok, Thailand.

agustus 12
1099 - Perang Salib Pertama berakhir dengan kemenangan terhadap pasukan Fatimid di bawah pimpinan Al-Afdal Shahanshah.
1960 - Echo I, satelit komunikasi pertama, diluncurkan.
1981 - PC IBM 5150 Personal Computer, salah satu komputer pribadi untuk pengguna umum (bukan hobbyist), diperkenalkan.
1990 - Sue, kerangka Tyrannosaurus rex terlengkap, ditemukan di South Dakota.
2004 - Lee Hsien Loong menjadi Perdana Menteri Singapura ketiga.
agustus 13
1913 - Harry Brearley mengembangkan stainless steel.
1920 - Perang Soviet-Polandia: Pertempuran Warsawa dimulai.
1960 - Republik Afrika Tengah merdeka dari Perancis.
1961 - Tembok Berlin yang memisahkan Berlin Barat dan Berlin Timur mulai dibangun oleh pemerintah Jerman Timur.
1999 - Nisshōki menjadi bendera resmi Jepang.

agustus 14
1945 - Jepang menyerah tanpa syarat ke Sekutu, setelah dibom atom.
1947 - Pakistan merdeka dari Britania Raya.
1950 - Hari jadi provinsi Kalimantan Selatan
2005 - Sebuah pesawat Helios Airways dengan nomor penerbangan HCY 522 jatuh di utara Athena. Seluruh penumpang yang berjumlah 121 orang diperkirakan tewas.

agustus 15
1914 - Kanal Panama mulai beroperasi sebagai pendukung sarana transportasi air.
1920 - Polandia mengalahkan Tentara Merah pada Pertempuran Warsawa (Perang Polandia-Soviet).
1944 - Pasukan sekutu mendarat di selatan Perancis (Operasi Anvil).
1945 - Jepang menyerah tanpa syarat kepada Sekutu. Tentara dan Angkatan Laut Jepang masih berkuasa di Indonesia.
1945 - Hari Kebebasan di Korea.
1947 - India merdeka dari Britania Raya.
1948 - Garis Paralel 38° ditetapkan sebagai pemisah antara Korea Selatan dan Utara.
1960 - Republik Kongo merdeka dari Perancis.
1973 - Perang Vietnam: Berakhirnya aksi pengeboman yang diluncurkan Amerika Serikat ke Kamboja.
1975 - Kudeta militer terjadi di Bangladesh.
1998 - Ledakan bom terjadi di Omagh, Irlandia Utara. Sekitar 27 orang tewas dalam musibah tersebut.
2005 - Konflik GAM-RI berakhir dengan penandatanganan nota kesepahaman di Helsinki, Finlandia.

agustus 16
1896 - Grup yang dipimpin oleh Skookum Jim Mason menemukan emas di dekat Dawson City, Yukon, Kanada, yang menyebabkan terjadinya Demam Emas Klondike.
1945 - Peristiwa Rengasdengklok, Soekarno dan Hatta diculik oleh para tokoh pemuda, termasuk Chaerul Saleh, ke Rengasdengklok pada pukul 03.00. Mereka kemudian berangkat ke Jakarta, bertemu dengan Jenderal Yamamoto, dan malam harinya berkumpul di kediaman Laksamana Muda Maeda Tadashi.
1960 - Siprus merdeka dari Britania Raya.
2005 - Pemerintah Belanda, melalui Menteri Luar Negeri Bernard Bot, mengakui kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945.

agustus 17
1945 - Soekarno dan Mohammad Hatta membacakan teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia yang menandakan hari kemerdekaan Indonesia.
1960 - Gabon memproklamasikan kemerdekaannya dari Perancis.
1961 - Monas diresmikan oleh Presiden Soekarno.
1962 - Siaran perdana TVRI; menayangkan upacara peringatan 17 Agustus yang ke-17 dari Istana Negara, Jakarta.
1973 - Berdirinya Himpunan Fisika Indonesia
1978 - Balon udara panas yang dinaiki tiga warga AS mendarat dekat Paris setelah sukses mengelilingi Samudra Atlantik dalam tempo sekitar 137 jam.
1999 - Gempa bumi berkekuatan 7,4 SR mengguncang bagian barat daya Turki. Sedikitnya 17.000 orang tewas dan 44.000 lainnya luka-luka.

agustus 18
1868 - Pierre Janssen menemukan helium.
1877 - Asaph Hall menemukan Phobos, bulan terbesar Mars.
1945 - Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia disahkan dalam sidang PPKI.
2005 - Pemadaman serentak terjadi di Pulau Jawa, memberi dampak pada lebih dari 100 juta orang.

agustus 19
1919 - Afganistan merdeka dari Britania Raya.
1944 - Perang Dunia II: Berakhirnya Operasi Bagration.
1945 - Perang Vietnam: Viet Minh pimpinan Ho Chi Minh mengambil alih kekuasaan di Hanoi, Vietnam.
1953 - Perang Dingin: CIA membantu dalam penggulingan pemerintahan Mohammed Mossadegh di Iran yang digantikan kembali oleh Shah Mohammad Reza Pahlavi.
2003 - Sebuah serangan bom mobil terhadap markas PBB di Irak menewaskan Wakil Istimewa PBB Sergio Vieira de Mello dan 21 orang lainnya.

agustus 20
636 - Pasukan Arab yang dipimpin Khalid bin Walid menguasai Suriah dan Palestina dalam Pertempuran Yarmuk.
1926 - Perusahaan penyiaran publik Jepang, Nippon Hōsō Kyōkai (NHK), didirikan.
1960 - Senegal memisahkan diri dari Federasi Mali dan menyatakan kemerdekaannya.
1991 - Estonia memperoleh kemerdekaan dari Uni Soviet.
1993 - Persetujuan Damai Oslo ditandatangani di Norwegia.
2003 - Pembangunan Jembatan Suramadu, jembatan terpanjang di Indonesia, diresmikan.

0 komentar:

Posting Komentar