Berlokasi di Stockholm, Swedia, sekolah ini dirancang oleh desainer interior kenamaan Rosan Boschin. Seluruh ruang kelas diganti dengan ruang terbuka. Konsep ini dinilai sangat efektif untuk mendorong kolaborasi dan interaksi antar siswa.


Tak ada batasan bagi pelajar dalam ruangan yang terdiri dari furnitur berwarna-warni, zona belajar, meja, dan workstation ini. Bahkan siswa diwajibkan untuk aktif bergerak bebas di sekitar lingkungan.


Untuk mendukung perkembangan otak semua pelajar, sekolah ini juga mengajarkan para siswanya dalam sebuah kelompok kecil. Tak cukup sampai di situ, para siswa pun akan mendapat fasilitas laptop. Nggak ketinggalan, bioskop kecil pun ada untuk menunjang presentasi para siswa.